Student LED Conference: SDH Lippo Village
Student Led Conference (SLC) adalah kegiatan tahunan yang dilakukan di SDH pada akhir catur wulan ke-3. Biasanya pada pertengahan semester atau akhir caturwulan, sekolah-sekolah memberikan rapor tengah semester yang menunjukkan pencapaian siswa sampai tahap tertentu. Namun, SDH memberikan lebih dari sekedar laporan nilai dan pencapaian siswa. SDH membuatnya sebagai perayaan yang menceritakan proses belajar siswa, gambaran usaha dan semangat, refleksi keberhasilan bahkan kegagalan, yang dipresentasikan langsung oleh siswa kepada orang tua mereka, didampingi oleh wali kelas.
Kegiatan ini terus dilakukan, dipertahankan dan dikembangkan metodenya, karena melalui kegiatan ini tujuan pendidikan yang holistis bisa dicapai. Bahwa pendidikan tidak hanya menyentuh ranah akademis yang tergambar dalam nilai dan angka pencapaian, namum pendidikan adalah proses belajar yang bermakna yang membawa siswa ke pemahaman yang lebih tinggi lagi. Dan bahwa pendidikan siswa bukan hanya menjadi tanggung jawab siswa sendiri, namun juga komunitas di sekitarnya. Demikian juga dengan keberhasilannya, patut disyukuri dan dirayakan oleh siswa, guru dan orang tua secara bersama dan gembira.
コメント